Harus di Lakukan Anak Jika Suka Smackdown


Dunia anak penuh dengan sensasi. Di masa ini anak sangat senang memamerkan kekuatannya di depan orang tua, teman dan orang lain yang mereka temui. Meski tidak menutup kemungkinan terjadi pada anak perempuan, hal ini lebih sering terjadi pada anak lelaki yang cenderung berlaku kasar seperti smackdown. Anak lelaki sepertinya selalu meminta perhatian dari orangtuanya lewat tingkah lakunya yang super aktif dan bersifat fisik, seperti bergulat, berkelahi, atau melanggar peraturan yang sudah dibuat.

Ayah, sebagai orangtua lelaki, memegang peranan penting. Anak-anak lelaki yang ayahnya tidak melibatkan diri dalam dunia mereka akan sangat tertarik dengan tokoh-tokoh hiper maskulin atau kegiatan yang bersifat pertarungan fisik, seperti tokoh-tokoh super hero dalam komik. Sebaliknya, anak-anak lelaki yang ayahnya melibatkan diri dalam dunia mereka memiliki kepribadian yang berbeda, lebih tenang, percaya diri, dan komunikatif. Ayah harus menjadi panutan anak. Karena itu, penuhi kecenderungan anak, yang suka bergulat atau bermain dengan gaya kasar tanpa perhitungan, ini kapan saja ayah punya kesempatan dan energi untuk melakukannya.


Berikut yang harus dilakukan jika si kecil suka smackdown,

Alihkan Perhatiannya..
Setelah itu segera alihkan perhatiannya dengan mengajak ia dalam permainan lain tanpa konfrontasi.

 

Bersikap Konsekuen.
Jika ia kembali memukul, bertindaklah tegas dan konsekuen. Ia harus menghentikan permainannya, menyuruhnya duduk tanpa aktivitas, atau ajak ia pulang.

Beri Arahan Singkat..
Ketika ia hendak memukul, cepat pegang tangannya dan katakan kalau orangtua saying padanya tapi tidak suka dengan tindakannya.

Jangan Mempermalukannya.
Hati-hati dalam memilih kata-kata terhadap anak karena jika orangtua sampai mempermalukannya, anak akan melawan dan bertindak defensif.

JANGAN LEWATKAN